Jumat, 04 Maret 2016
Minggu, 28 Februari 2016
FENOMENA VLOG di YOUTUBE INDONESIA
Video-Blogging, atau bisa disingkat vlogging (diucapkan Vlogging, bukan V-logging), atau vidblogging, merupakan suatu bentuk kegiatan blogging dengan menggunakan medium video di atas penggunaan teks atau audio sebagai sumber media utama. Berbagai perangkat seperti ponsel berkamera, kamera digital yang bisa merekam video, atau kamera murah yang dilengkapi dengan mikrofon merupakan modal yang mudah untuk melakukan aktivitas video blogging. (https://id.wikipedia.org/wiki/Video_blogging). Aktivis vlog ini mempunyai tim dalam membuat suatu program acara. Mereka terdiri dari kameraman, editor, dan membuat efek lagu sendiri. Bahkan ada pula vlog yang merangkap dan bekerja individu. Ide kreatif mereka dituangkan dalam media Youtube. Youtube adalah sebuah situs web berbagi video, menggugah ataupun pengguna dapat menonton video. Dengan tersedianya media seperti youtube inovasi pada media massa dapat terjadi.
Teori Difusi Inovasi merupakan pendekatan yang digunakan dalam komunikasi pembangunan, terutama di negara berkembang seperti di Indonesia atau dunia ketiga. Everett M. Rogers mendefinisikan difusi sebagai proses dimana suatu inovasi dikomunikasikan melalui saluran tertentu dalam jangka waktu tertentu di antara para anggota suatu sistem sosial. Difusi adalah suatu jenis khusus komunikasi yang berkaitan dengan penyebaran sebagai pesan-pesan sebagai ide baru. Sedangkan komunikasi adalah proses dimana para pelakunya menciptakan informasi dan saling bertukar informasi tersebut untuk mencapai pengertian bersama. Unsur utama dari difusi adalah (a) inovasi; (b) yang dikomunikasikan melalui saluran tertentu; (c) dalam jangka waktu tertentu; (d) diantara para anggota suatu sistem sosial.
Fenomena yang terdapat dalam vlog dapat berupa wawancara, liputan, kegiatan sehari-hari dari pembuat vlog tersebut, komedi ataupun dapat berupa pengetahuan. Hal ini serupa dengan fungsi komunikasi massa yang dikemukakan oleh Effendy (1993),yaitu fungsi sebagai informasi. Fungsi informasi ini diartikan bahwa media massa adalah penyebar informasi bagi pembaca, pendengar atau pemirsa. Berbagai informasi dibutuhkan oleh khalayak media massa yang bersangkutan sesuai dengan kepentingannya. Dalam vlog tersebut kita dapat belajar musik, teknik kamera ataupun kita dapat belajar bahasa asing. Sedangkan menurut Dominick (2001) fungsi komunikasi massa bagi masyarakat adalah sebagai hiburan (Entertaint), dalam vlog yang terdapat di youtube banyak yang menampilkan komedi pada vlog mereka. Ada juga film pendek yang dibuat oleh Agung Hapsah. Tayangan yang mereka tampilkan memang menarik. Kritikan dan masukan antar vlog pun tidak luput dari ide kreatif mereka.
Model komunikasi yang digunakan dalam komunikasi massa ini adalah uses and gratification. Model ini tidak tertarik apa yang dilakukan media pada diri seseorang, tetapi ia tertarik pada apa yang dilakukan orang terhadap media. Khalayak dianggap aktif menggunakan media untuk memenuhi kebutuhannya. Dalam vlog, khalayak menggunakan media medsos untuk berinteraksi dengan pemilik vlog. Bagi individu tertentu interaksi sosial yang terjadi dapat memenuhi kebutuhan komunikan. Sebagai contoh adalah vlog milik Agung Hapsah yang memberikan teknik penggunaan kamera yang memuaskan kebutuhan individu tertentu. Dapat juga vlog milik Raditya Dika yang mewawancarai penulis novel Dewi Lestari. Bagi penggemar Dewi Lestari, tentunya akan memberikan kepuasan dalam membedah novel yang ditulisnya. Youtube merupakan alternatif fungsional bagi interaksi yang sesungguhnya.
Referensi :
1. WIKIPEDIA
2. KOMUNIKASI MASSA Suatu Pengantar edisi revisi.Bandung : Penerbit buku SIMBIOSA REKATAMA MEDIA
Referensi :
1. WIKIPEDIA
2. KOMUNIKASI MASSA Suatu Pengantar edisi revisi.Bandung : Penerbit buku SIMBIOSA REKATAMA MEDIA
Jumat, 26 Februari 2016
Senin, 22 Februari 2016
ETIKA KOMUNIKASI
Terkadang seorang yang sudah
memiliki gelar yang dibilang menguasai pemikiran yang tinggi dapat melakukan
kesalahan dalam kehidupan sehari-harinya. Sebagai contoh adalah seorang dosen
yang menguasai satu bidang pelajaran pun dapat melakukan kesalahan dari yang
diajarkannya. Seseorang yang berbicara dengan orang lain, kemudian beliau ikut
campur urusan orang lain tanpa diminta merupakan tidak ada etika komunikasi.
Disadari atau tidak memang itulah yang terjadi pada kenyataannya. Beliau yang
begitu menguasai bidang seperti psikologi komunikasi ataupun komunikasi massa
pun tidak luput dari kesalahan. Bagi
orang berpikir positif adalah mungkin beliau sedang mencoba untuk teori yang
pernah ada atau beliau bercanda dengan sikapnya. Tapi bagi orang lain pun tidak
ada salahnya menilai beliau tidak memiliki etika dalam komunikasi. Disinilah
menariknya dunia komunikasi, orang yang dianggap sudah ahli pun dapat tidak
menyadarinya. Hal ini dapat menjadi sebuah bom waktu yang akan menyerang
beliau. Disisi lain berita yang sudah berkembang akan merebak bagi khayalak
kampus tersebut. Pandangan manusia yang menilai dari perilakunya tentu akan
menilai tidak beretika dalam komunikasi. Etika menurut Drs.D.P.Simorangkir
adalah pandangan manusia dalam berperilaku menurut ukuran dan nilai yang baik.
Kesadaran etis diperlukan manusia
untuk mengetahui baik atau buruk. Cara berbicara yang sopan, cara menerima tamu
di kantor atau di rumah dan cara berpakaian merupakan bentuk dari etiket. Etiket
itu sendiri tidak tertulis dan harus ditaati pada lingkungan bermasyarakat. Etiket
didukung oleh nilai-nilai berikut:
a) Nilai-nilai
kepentingan umum.
b) Nilai-nilai
kejujuran, keterbukaan, kebaikan
c) Nilai-nilai
kesejahteraan
d) Nilai-nilai
kesopanan, harga menghargai
e) Nilai-nilai
pertimbangan rasional, mampu membedakan sesuatu yang bersifat rahasia dan yang bukan rahasia.
Hal-hal yang perlu diperhatikan
dalam berkomunikasi adalah sebagai berikut :
a) Jangan
mempergunjingkan orang lain;
b) Jangan
memotong pembicaraan
c) Menjaga
nada bicara, agar jangan terlalu keras
d) Jika
bersin sebaiknya mulut ditutup
e) Menyimak
lawan bicara atau memperhatikan lawan bicara
Kalangan pelajar dan mahasiswa
pun tidak luput dari ketidaksadaran dalam ETIKA KOMUNIKASI. Etika Komunikasi
itu sendiri memiliki pengertian norma, nilai atau ukuran tingkah laku baik
dalam berkomunikasi di lingkungan bermasyarakat. Nilai-nilai yang ada pada
etiket tidak sepenuhnya dilakukan atau ditaati kalangan dalam berkomunikasi.
Dengan tidak menjalankan tiket, maka akan ada penilaian bagi pelajar atau
mahasiswa yang tidak sadar dalam etika komunikasi.
Kamis, 18 Februari 2016
YOUR FIGHT
Bagi sebagian orang mungkin akan menyerah begitu saja apabila didera oleh berbagai macam rintangan. Tidak setiap orang dilahirkan untuk menjadi seorang yang kuat. Rintangan yang dialami seseorang dapat berupa tidak memiliki motivasi, tidak mampu untuk beradaptasi, tidak memiliki keterampilan atau sebagainya. Kualitas internal seperti ini dapat menjadi rintangan. Tetapi bagi sebagian orang yang berhasil, itu mereka jadikan sebuah kesempatan untuk merubahnya. Mereka percaya rintangan dapat menghasilkan kegagalan, tetapi dari rintangan tersebut mereka menemukan jalan untuk keluar dari rintangan.Mereka dapat segera merespons krisis yang terjadi. Dengan cara memperbaiki kualitas internal dan mengembangkannya ditambah kesabaran pada prosesnya.
Orang yang menyadari bahwa ia memiliki kesempatan untuk mengembangkan dasar-dasar ketabahan adalah orang yang berpikir dengan cepat dan peka. Dengan pengalaman yang dijalani, ternyata mampu menghadapi tantangan. Dengan mengavaluasi pengalaman yang sudah pernah terjadi, kemudian membuat sebuah strategi untuk menjadi lebih baik. Berhasil menjalin hubungan yang positif dan memberi dukungan dan penerimaan.
Menetapkan pencapaian terbesar karier Anda adalah keputusan pribadi. Ini bisa sesuatu yang jelas atau samar. Tapi ini seharusnya membuat Anda bangga pada diri Anda dan memikirikannya. Jadi, berhenti sejenak lalu buat pilihan Anda.
His fight not my fight...
Sabtu, 13 Februari 2016
Kamis, 11 Februari 2016
MEDIA ONLINE yang BERPENGARUH TERHADAP PUBLIK
Dewasa ini media online banyak
yang disuguhi berita yang dapat memancing khalayak untuk berpikir negatif atau
memperburuk karakter seseorang. Medsos pun tidak kalah dengan posting yang
menampilkan aktivitas sebuah lembaga. Sebagai contoh adalah ketika sebuah
lembaga melakukan aktivitas untuk rekonsiliasi, seminar ataupun untuk merancang
sebuah kebijakan. Bagi publik yang berpikir positif mungkin mereka jenuh dengan
suasana ruangan, tetapi bagi sebagian khalayak dapat berupa pemborosan.
Pengaruh media memang besar bagi berita atau postingan yang disiarkan.
Postingan individu yang mewakili organisasi atau institusi dapat pula
mempengaruhi citra dari sebuah lembaga. Hal ini merupakan komunikasi ekternal.
Komunikasi ekternal adalah komunikasi antara pimpinan organisasi dengan pihak
di luar organisasi, tetapi lebih banyak dilakukan oleh public relation officer. Komunikasi ekternal terdiri dari dua
jalur, yaitu komunikasi dari organisasi kepada khalayak dan komunikasi dari
khalayak kepada organisasi.
1. Komunikasi
dari organisasi kepada khalayak. Komunikasi dari organisasi kepada khalayak
umumnya bersifat informatif yang dilakukan sedemikan rupa, sehingga khalayak
merasa memiliki keterlibatan atau paling tidak hubungan batin dengan
organisasi. Bentuknya adalah melalui media online, media cetak, atau media
sosial.
2. Komunikasi
dari khalayak kepada organisasi. Ini merupakan bentuk umpan balik dari
komunikasi yang dilakukan oleh organisasi. Informasi yang disebarkan oleh
organisasi kepada khlayak dapat menimbulkan kontroversi, maka hal ini disebut
sebagai public opinion. Opini publik ini sering kali merugikan organisasi, oleh
sebab itu perlu segera ditangani(Effendy,2009).
Langganan:
Postingan (Atom)
Menghindar Keramain Kota,Dusun Bambu Bandung Aja
Bandung memang terkenal sebagai tujuan wisata yang menjadi pilihan pelancong di akhir pekan. Kita bisa wisata kuliner, wisata agro, wisata p...
-
Sekarang ini modus penipuan saya katakan semakin mahir dan berani. Mereka mengatur sedemikian baiknya, dari cara pengetikan hingga template...
-
Hati - hati apabila pernah menerima email untuk pekerjaan seperti dibawah ini : Saat ini situs pencari kerja menjadi tanda ...
-
Sebagai landmark dari Jakarta, Monas menjadi perhatian pengunjung lokal ataupun luar daerah. Ada pula pengunjung dari luar negeri yang men...