Selasa, 22 Maret 2016

AKSI DEMO PENGEMUDI TAKSI


Demonstrasi yang dilakukan beberapa supir taksi di Jakarta dari berbagai perusahaan taksi, merupakan bentuk kekecewaan yang dirasakan oleh pengemudi yang tergabung dalam Paguyuban Pengemudi Angkutan Darat se-Jadetabek. Rasa ketidakadilan memberikan dampak emosional kepada demonstran ini. Amarah yang terdapat pada sebagian pengemudi ini menimbulkan aksi anarkis (detik.com).  Amarah memang ibarat percikan korek api kecil, tapi dengan percikan kecil itu, Anda bisa membakar habis rumah. Penilaian baik yang sudah dibangun bertahun-tahun, mendapat coreng dalam satu hari. Disayangkan sekali aksi anarkis yang dilakukan oleh gabungan dari beberapa supir taksi.

Penanganan konflik sudah dilakukan dari pihak Blue Bird sebelum demo berlangsung dengan memberikan pengumuman. Pemimpin dari perusahaan ini memang sudah menghimbau untuk tidak berdemo dan menghindari wilayah terjadinya aksi demo serta perusahaan tidak bertanggung jawab atas aksi ini.  Himbauan seperti ini seharusnya ditaati oleh pengemudi untuk menghindari kerugian yang akan dialami. Sebagai pengemudi yang merupakan anggota tim dari perusahaan ini, seharusnya mengetahui apakah mereka sudah memenuhi harapan. Ini merupakan pukulan bagi team builder perusahaan taksi tersebut. Umpan balik perorangan yang konsisten , secara lisan pun diberikan oleh pemimpin tim (detik.com).

Pernyataan pun dikeluarkan dari pimpinan tertinggi perusahaan dengan memberikan pelayanan taksi 24 jam gratis di Jakarta selama satu hari. Hal ini baik dilakukan untuk mendapatkan kembali kepercayaan dari konsumen taksi.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Menghindar Keramain Kota,Dusun Bambu Bandung Aja

Bandung memang terkenal sebagai tujuan wisata yang menjadi pilihan pelancong di akhir pekan. Kita bisa wisata kuliner, wisata agro, wisata p...